Training Cisco Chapter 5 || BLC Telkom Klaten

14:14
A. Pengertian

Client Adalah sebagai peminta
Server Adalah sebagai penyedia suatu layanan

B. Latar Belakang

Banyaknya Client dan Server dalam Jaringan

C. Maksud dan Tujuan

Agar mengerti bagaimana client dan server saling berhubungan

D. Pembahasan

Hubungan Client dan Server

Ada jutaan server yang tersambung ke internet yang menyediakan layanan berupa web,mail,transaksi, dan juga unduhan

Karakteristik Client Server

1. Client mengirimkan permintaan
2. Server merespon dengan menjalankan fungsi seperti mengirim dokumen yang diminta kembali oleh client

Sebuah Uniform Resource Locator (URL) digunakan untuk mencari server dan resource tertentu, URL Mengidentifikasi :

1. Protokol biasanya menggunakan HTML untuk halaman web
2. Nama domain server sedang diakses
3. Lokasi Sumber di server
4. Sumber (Nama File)

Beberapa Protokol yang digunakan untuk jaringan layanan internet

1. DNS : Berfungsi mengubah ip server menjadi huruf atau nama
2. SSH : Berfungsi untuk meremote server di jarak yang jauh
3. SMTP : Berfungsi Mengirimkan email dari client ke server dan ke server email lainnya
4. POP : Berfungsi agar client mengambil kembali mailnya dari remote server
5. IMAP : Berfungsi agar client mengambil mailnya dari server yang jauh
6. DHCP : Berfungsi mengkonfigurasi perangkat dengan ip secara otomatis dan informasi lain yang diperlukan untuk konek internet

ket: DNS (Domain Name System) SSH (Secure Shell )
       SMTP (Simple Mail Transfer Protokol ) POP (Post Office Protokol )
       IMAP ( Internet Message Access Protokol )
       DHCP (Dynamic Host Configuration Protokol

Berbagi Protokol yang diperlukan untuk menghadirkan  fungsi halaman web TCP/IP : Application layer, Transport layer, Internetwork, Network Access



  • Jika sebuah aplikasi memerlukan pengakuan bahwa pesannya sudah terkirim atau meminta balasan, maka ia  menggunakan TCP
  • UDP adalah sistem pengiriman best effort yang tidak memerlukan pengakuan penerimaan atau balasan



Port Adalah Pengenal numerik yang digunakan untuk melacak percakapan khsus antara client dan server
Port terbagi menjadi 3 kelompok : Well-Known (1-1023) Registered (1024 - 49151) Privat ( 49152 - 65535).
Setiap pesan yang dikirim oleh host pati punya port sumber dan port tujuan

- Nomer port sumber selalu dinamis ini dikarenakan client biasnya tidak menggunakan satu service melainkan banyak service seperti facebookan sambil download file
-Nomer port tujuan haruslah spesifik atau statik dikarenakan service apa yang diminta oleh client, apakah web server atau ftp server

Protokol dan Layanan Aplikasi

1. DNS

    Terdaftar dan diatur di internet dalam bebrapa kelompok tingkat tinggi tertentu atau domain. Beberapa domain tingkat tinggi seperti .com .edu .net
Serer DNS berisi tabel yang mengaitkan nama host  di domain yang menyesuaikan dengan alamat ip yang sesuai. Saat Dns server menerima permintaan maka ia akan memeriksa apakah name host itu ada di tabel, jika ada maka ia akan mengirimkan pesan balasan.

2. Web Client dan Server

Saat client web menerima alamat ip dari web server, browser client dengan ip dan port 80 meminta layanan web menggunakan Hyper Text Transfer Protokol (HTTP). HTML cosing memberitahu browser bagaimana pemformatan web dan grafisnya dan juga font apa yang digunakan. 

Ada banyak web server dan client di pasaran. HTTP dan HTML memungkinkan server dan client dari berbagai produsen bekerja sama dengan mulus



3. FTP Server dan Client

Menyediakan metode mudah untuk mentransfer suatu file dikarenakan ftp ini bisa diakses banyak user dalam waktu bersamaan. ftp memiliki 2 port. port 20 berfungsi untuk masuknya data sedangkan port 21 untuk mengontrol. ftp server yang menyediakan file file yang akan diakses oleh client. sedangkan ftp client hanya bisa mengakse atau mendownload file tersebut

4. Virtual Terminal

Telnet menggunakan perangkat lunak untuk membuat perangkat virtual yang menyediakan fitur yang sama seperti terminal dengan akses ke pc server
SSH menyediakan remote login aman juga memberikan otentikasi yang lebih kuat daripada telnet dan ssh mendukung pengangkuta data enkripsi sedangkan telnet tidak mendukung data enkripsi

5. Mail Server dan Client

Setiap server menerima dan meyimpan email untuk pengguna yang memiliki kotak pesan yang dikonfigurasikan pada server surat tersebut. Setiap pengguna jika inigin mengakses kotak pesan tersebut harus memasukkan email client.
Protokol email : SMTP,POP3,IMAP4
Insant Messaging : hanya memerlukan konfigurasi minimal beroperasi dimana jika client diunduh semua yang dibutuhkan memasukkan username dan password selain pesan teks, IM ini mendukung transfer dokumen,video,audio.
Voip : Teknologi peer to peer yang berfungsi untuk menelepon dengan internet bukan dengan pulsa. VoIP mengubah sinyal analog menjadi digital Suara data di enkapsulasi ke paket ip yang membawa panggilan telepon melalui jaringan

No comments:

Powered by Blogger.